Jumat 01 Jan 2021 08:13 WIB

Malam Tahun Baru 2021, Ariza: Tidak Ada Kerumunan

Larangan bereuforia merayakan malam tahun baru telah terimplementasikan dengan baik.

Rep: Eva Rianti/ Red: Agus Yulianto
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.
Foto: Republika/Flori Sidebang
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria atau Ariza mengatakan, kondisi pergantian malam tahun baru 2020-2021 di Jakarta, cukup terkendali. Menurut pengamatannya, Seruan Gubernur (Sergub) tentang larangan bereuforia merayakan malam tahun baru telah terimplementasikan dengan baik.

“Alhamdulillah malam ini berhasil tidak ada kerumunan dan aktivitas sebagaimana malam tahun baru sebelumnya. Seluruh jajaran melakukan pemantauan dengan baik, tidak ada kegiatan yang luar biasa yang menonjol,” kata Ariza saat melakukan peninjauan di kawasan Jakarta Pusat, Kamis (31/12) malam.

Ariza menuturkan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), bersama dengan Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya  telah menerjunkan hingga 6.000 personel untuk melakukan pengamanan, pengawasan, serta penindakan di seantero Jakarta. Seluruh personel dikerahkan untuk turut mengawasi adanya aktivitas masyarakat yang berpotensi menimbulkan kerumunan.

Sementara itu, disinggung adanya aktivitas perayaan malam tahun baru di klaster keluarga, Ariza menuturkan, satuan tugas (satgas) di tingkat kota, kelurahan, bahkan hingga RT dan RW yang bekerja melakukan pengawasan. Pengawasan itu, kata dia, semakin diperkuat dengan adanya kampung siaga di seluruh RT dan RW di Jakarta.

Sekalipun ada perayaan di klaster keluarga, semisal pesta kembang api, Ariza menyebut aparat keamanan akan segera mengecek dan melakukan penindakan. “Apabila melihat (aktivitas perayaan) difoto dan divideo, sampaikan kepada kami, bukti foto dan video menjadi alat yang cukup bagi kami untuk mengecek memberikan sanksi,” tuturnya.

Mengawali tahun 2021, Ariza mengajak masyarakat untuk bersama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Jakarta dengan cara menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Dia berharap di tahun baru ini, masyarakat terus optimistis dan tetap menjaga kewaspadaan. 

“Mari kita isi 2021 dengan penuh kegembiraan dan optimisme terus bekerja keras,” kata dia. 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement