Kamis 13 Aug 2020 01:22 WIB

Kodim Mamuju Siapkan Internet Gratis Bagi Siswa

Kodim 1418 Kabupaten Mamuju siapkan internet gratis bagi siswa yang ada di pelosok

Ditengah wabah Covid-19. pemerintah telah melakukan PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh)
Foto: istimewa
Ditengah wabah Covid-19. pemerintah telah melakukan PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh)

REPUBLIKA.CO.ID, MAMUJU  - Kodim 1418 Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat menyiapkan internet gratis bagi siswa/siswi yang berada di wilayah pelosok di daerah itu. Dari pantauan di Kantor Koramil Mamuju pada Rabu (12/8) sore, sejumlah siswa/siswi dari berbagai sekolah di wilayah Kecamatan Tapalang dan Tapalang Barat terlihat sangat antusias mengikuti proses belajar-mengajar secara onlineatau daring. Para siswa/siswi belajar di pos baca yang berada di Kantor Koramil Tapalang dengan didampingi dua personel TNI.

Salah seorang siswi Kelas 11 jurusan Multimedia SMK Pasabbu Sidra mengaku sangat terbantu dengan adanya internet gratis yang disiapkan di Kantor Koramil Tapalang tersebut.

"Kami sangat terbantu sebab sekolah saya berada di wilayah pelosok yang sulit jaringan internet. Jadi, dengan adanya internet gratis ini, saya bisa mengikuti setiap pelajaran secara daring," ujar Sidra.

Walaupun jarak sekolahnya dengan Kantor Koramil Tapalang cukup jauh, namun Sidra mengaku bukan hambatan untuk tetap mengikuti proses belajar-mengajar.

"Jarak sekolah saya dengan Kantor Koramil Tapalang sangat jauh, tapi itu bukan masalah sebab yang penting saya tidak ketinggalan mata pelajaran. Apalagi, di sini disiapkan wifi gratis. Jadi, kami sangat berterima kasih kepada Kodim Mamuju yang telah memberikan fasilitas internet gratis kepada kami," ucap Sidra.

Sementara, Komandan Kodim 1418 Mamuju Letkol Infantri Tri Aji Sartono mengatakan, penyiapan internet gratis tersebut sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap dunia pendidikan dalam membantu para siswa/siswi belajar di tengah pandemi Covid-19.

"Penyiapan internet gratis ini untuk membantu masyarakat, khususnya orang tua siswa yang kurang mampu untuk membeli paket data internet serta tidak tersedianya jaringan internet dalam mendukung proses belajar-mengajar di tengah pandemi Covid-19," kata Tri Aji Sartono.

Dia berharap dengan adanya internet gratis ini para siswa-siswi dapat lebih semangat belajar sehingga tidak ketinggalan mata pelajaran.

Internet gratis tersebut disiapkan di empat Koramil di Kabupaten Mamuju selama tiga bulan untuk membantu para siswa/siswa di daerah itu agar dapat mengikuti setiap pelajaran di tengah pandemi Covid-19.

"Internet gratis hanya disiapkan pada jam-jam belajar. Jadi, penggunaan internet dibagi tiga, yakni pada pagi hari setiap pukul 08. 00 sampai 10. 00 WITA digunakan untuk murid SD, pukul 10.00 sampai 11. 00 WITA untuk para pelajar SMP dan pada sore harinya untuk siswa/siswi SMA dan SMK," ujar Tri Aji Sartono.

Selain menyiapkan internet gratis melalui jaringan wifi dari telepon genggam anggota Babinsa, personel TNI juga melakukan pendampingan kepada para siswa/siswi dalam proses belajar-mengajar secara daring tersebut.

"Personel kami juga ikut mendampingi bahkan mengajar para siswa/siswi tersebut. Selain di Kantor Koramil, layanan internet garis itu juga ada yang dilakukan di rumah anggota Babinsa," katanya

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement