Rabu 23 Oct 2019 17:08 WIB

Menpora Baru Siap Benahi Sepak Bola Indonesia

Menpora akan menjalin komunikasi dengan PSSI yang lebih paham sepakbola.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Dwi Murdaningsih
Menteri Pemuda dan Olah Raga Zainudin Amali bersiap mengikuti foto bersama seusai pelantikan menteri Kabinet Indonesia Maju di Beranda Halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/10/2019).
Foto: Antara/Wahyu Putro A
Menteri Pemuda dan Olah Raga Zainudin Amali bersiap mengikuti foto bersama seusai pelantikan menteri Kabinet Indonesia Maju di Beranda Halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/10/2019).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI kabinet Indonesia Maju, Zainudin Amali menyatakan dirinya membawa pesan langsung dari Presiden RI, Joko Widodo terkait sepakbola Indonesia. Ditemui saat menyambangi kantor Kemenpora RI, untuk yang pertama kali, Zainudin menegaskan dirinya siap membawa sepakbola nasional ke arah yang lebih baik. 

"Presiden spesifik ke cabor favorit bahkan beliau sampaikan sepakbola. Beliau menekankan khusus kepada saya bagaimana menatanya kembali", kata Zainudin.

Baca Juga

Menurut politikus Golkar itu, pembinaan usia dini sepakbola nasional sudah mumpuni. Akan tetapi, ia melihat perlu adanya perhatian lebih pada tingkat senior yang dianggap sedang menungkik. 

Ia berpendapat, ada suatu hal yang aneh jika dari 260 juta rakyat Indonesia namun kualitas sepakbola justru kalah dari negara-negara Asia Tenggara. Untuk itu, ia akan menjalin komunikasi dengan pengurus PSSI yang lebih paham persoalan sepakbola. Zainudin pun memastikan tidak akan mencampuri urusan sepakbola terlalu jauh. 

"Kami menjadi fasilitator dari keolahragaan, regulasi yang ada tentu kita ikuti, ada regulasi yg tidak pas, kami bcarakan dan revisi. Setelah itu, kami akan tentukan arah kebijakan ke depan," ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement