Senin 09 Sep 2019 12:00 WIB

Kebakaran Landa Hutan Jati di Sragen

Kebakaran hebat melanda lahan jati seluas satu hektare di Sragen

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM– Kebakaran hebat melanda lahan jati seluas satu hektare di Dukuh Pagerejo, Kecamatan Kalijambe, Sragen, kemarin siang. Lahan pohon jati milik ibu Sarjiyem warga setempat itu hangus diamuk kobaran api.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Namun pohon jati di lahan itu hangus terbakar dan sempat memicu kepanikan warga.

Kapolsek Kalijambe, Iptu Aji Wiyono, dalam keterangannya mewakili Kapolres Sragen AKBP Yimmy Kurniawan mengatakan kebakaran terjadi sore pukul 15.00 WIB. Diketahui pertama kali oleh Wijanto, warga setempat yang hendak joging.

“Sore itu saat saksi hendak joging melihat kepulan asap disertai api dari arah kebun jati milik ibu Sarjiyem. Karena api terlihat membesar, Wijanto kemudian berteriak meminta pertolongan warga karena takut, api akan merembet ke permukiman warga,“ terang Kapolsek Iptu Aji.

Kejadian kebakaran itu sontak langsung menarik perhatian warga setempat, yang kemudian segera menghubungi polisi dan pemadam kebakaran.

Api segera dapat dipadamkan selang 2 jam kemudian, oleh pemadam kebakaran di bantu Polsek dan BPBD kabupaten Sragen. Api tidak sampai merembet ke permukiman warga.

Namun kerugian akibat kebakaran ini masih dilakukan pendataan. Selain itu, pihak Polsek Kalijambe juga masih melakukan penyelidikan penyebab terbakarnya lahan jati seluas satu hektar tersebut.

 

The post Kebakaran Hebat Landa Kalijambe Sragen. Kobaran Api Hanguskan Lahan Jati, Warga Sempat Dilanda Kepanikan  appeared first on Joglosemar News.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan joglosemarnews.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab joglosemarnews.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement