Senin 01 Jul 2019 06:29 WIB

Polisi Bekuk Empat Pelaku Tawuran di Cengkareng

Pelaku tawuran membawa celurit dan gir.

Ilustrasi Tahanan KPK di borgol
Foto: Antara/Muhammad Adimadja
Ilustrasi Tahanan KPK di borgol

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Pemburu Preman (TPP) Polres Metro Jakarta Barat membubarkan aksi tawuran dan mengamankan empat orang yang tertangkap basah membawa empat bilah celurit dan dua gir, Ahad dini hari (30/6).

"Empat pelaku tawuran berhasil diamankan dengan barang bukti empat bilah senjata tajam jenis celurit dan dua buah gir," ujar Katim 2 Tim Pemburu Preman Polres Metro Jakarta Barat, Ipda Tamim, Ahad.

Baca Juga

Tamim menjelaskan penangkapan empat orang itu berawal ketika anggota Tim Pemburu Preman sedang melaksanakan patroli rutin hari itu. Timnya kemudian menerima laporan dari masyarakat tentang adanya tawuran yang berlangsung di Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat.

Polisi yang tiba di lokasi langsung membubarkan paksa massa yang terlibat tawuran dan melakukan pengejaran. Petugas yang melakukan pengejaran berhasil membekuk empat orang yang kedapatan membawa senjata tajam dan gir.

Sebanyak empat pelaku yang diamankan tersebut mengakui perbuatannya dalam tawuran, sebelum akhirnya digelandang ke Mapolsek Cengkareng untuk penanganan hukum lebih lanjut. "Empat pelaku tawuran sudah kita serahkan ke petugas Polsek Cengkareng Polres Metro Jakarta Barat untuk menjalani proses pemeriksaan," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement