Kamis 04 Apr 2019 16:02 WIB

Kampanye Akbar Prabowo Dimulai dengan Shalat Subuh berjamaah

Prabowo akan ikut shalat Subuh berjamaah saat kampanye akbar.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Teguh Firmansyah
Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta - Mohamad Taufik
Foto:
Puluhan ribu masyarakat menyambut kedatangan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto di kawasan wisata danau Cimpago, Padang, Sumtera Barat, Selasa (2/4).

Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal yang ikut mendampingi Taufik memastikan akan menyertakan massa dalam kampanye akbar tersebut sebanyak 50 ribu orang.

“Karena kampanye dilakukan saat hari libur, jadi insya Allah teman-teman (buruh) dari kawasan-kawasan industri di Jakarta, Bekasi, dan Bogor ikut,” ujar dia di Jakarta, Kamis (4/4).

Jumlah 50 ribu tersebut, kata Iqbal, adalah para buruh pendukung Prabowo-Sandi yang tergabung dalam kordinasi KSPI. Adapun organisasi buruh yang lain, kata dia, juga berinisiatif bergabung.

Penanggung jawab kampanye, Prasetyo Hadi, mengatakan, sampai Kamis (4/4) sore, perihal teknis pergelaran tersebut masih terus disempurnakan. Yang paling penting, kata dia, menyangkut soal keamanan. Pengerahan massa yang ditaksir mencapai jutaan tentunya tak mudah.

Karena itu, ia berharap agar para relawan dan pendukung Prabowo-Sandi mampu tertib demi memberikan rasa aman bagi sesama. Di lokasi kampanye akbar, tentu saja pengamanan juga mendapatkan bantuan dari pihak kepolisian. Namun, kata dia, sebagai massa loyal Prabowo-Sandi, agar mampu menunjukkan suasana yang tenteram.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement