REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Materi Debat Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Sudirman Said mengatakan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto sangat santai menghadapi debat kedua yang akan berlangsung pada Ahad (17/2). Prabowo bahkan menikmati harinya dengan senam bersama ibu-ibu di Hambalang hari ini.
"Prabowo sangat santai menghadapi debat kedua, Sabtu pagi beliau senam bersama 1.000 ibu-ibu di Hambalang," kata Sudirman di Media Center Prabowo-Sandi, Jakarta, Sabtu.
Menurut dia, Sabtu malam kemungkinan ada diskusi dengan beberapa pihak. Pada Ahad (17/2) pagi Prabowo bersama juru debat dan juru bicara melakukan workshop.
Dia mengatakan workshop itu untuk menyamakan persepsi agar ketika memberikan pernyataan di media, yang disampaikan tidak keluar dari konteks visi-misi dan program Prabowo-Sandi.
"Besok berkumpul untuk melakukan workshop untuk menyamakan persepsi yang disampaikan di media-media sehingga persiapan kami sangat baik," ujarnya.
Sudirman mengaku tugasnya sebagai Direktur Materi Debat BPN Prabowo-Sandi ringan karena Prabowo sangat cerdas dalam memahami persoalan yang diangkat dalam debat kedua yaitu energi, pangan, sumber daya alam, lingkungan hidup, dan infrastruktur.
Dia menjelaskan, ketika memberikan pancingan terkait materi debat, Prabowo memiliki data base dan visi misi yang kuat. "Saya beruntung karena tugas sebagai Direktur Materi Debat ringan karena kandidat cerdas, dikasih pancingan beliau memiliki data base dan visi yang kuat. Saya memberi stimulus dan selebihnya capres yang mengolah," katanya.
Selain itu Sudirman mengatakan ada perbedaan yang mencolok antara debat pertama dan kedua, dari sisi mencari ahli untuk dimintai masukkannya.
Dia mengatakan di debat pertama, pihaknya sangat sulit mencari ahli untuk membantu memberikan masukan ketika jelang debat. "Namun di debat kedua ini, banyak dosen memberikan masukan secara sukarela. Ada gelombang besar, semangat untuk membekali capres dari berbagai pihak," katanya.
Sebelumnya, debat kedua Pilpres 2019 hanya diikuti capres dengan mengangkat tema energi, pangan, sumber daya alam, lingkungan hidup, dan infrastruktur. Debat kedua tersebut akan dilaksanakan di Hotel Sultan, Jakarta pada Ahad (17/2) yang akan disiarkan langsung RCTI, GTV, MNC TV, dan iNews TV.