Senin 17 Dec 2018 19:00 WIB

Sekjen: TGB Merasa Sejalan dengan Perjuangan Nasdem

Johnny mengatakan bergabungnya TGB dengan Nasdem tidak secara tiba-tiba.

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Bayu Hermawan
Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi
Foto: Republika TV/Havid Al Vizki
Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Johnny G Plate mengatakan, bergabungnya mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Muhammad Zainul Majdi ke partainya tidak secara tiba-tiba. Ia mengungkapkan, pria yang akrab disapa Tuan Guru Bajang (TGB) memang sudah sering bertemu dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

"Sudah lama sering bertemu. Tapi menyatakan masuk baru. Tapi dia sudah lama bertemu, sudah beberapa kali. Bukan mendadak, tiba-tiba, tidak," ujar Johnny ketika dihubungi wartawan, Senin (17/12).

Menurutnya, bergabungnya TGB ke Partai Nasdem dideklarasikan saat memanfaatkan momen kunjungan Surya Paloh ke NTB.  "Ya di NTB itu secara resmi mengatakan. Waktu Ketum di NTB kan bersama-sama dengan dia, mendampingi Ketum, waktu ke Lombok," kata Johnny.

Anggota Komisi XI DPR itu mengungkap alasan TGB bergabung bersama Partai Nasdem. Menurut Johnny, TGB merasa sejalan dengan perjuangan partai pendukung Pemerintah tersebut. Terlebih, kata Johnny, mantan politikus Partai Demokrat tersebut juga sering berkunjung ke kantor pusat Partai NasDem di Jakarta untuk bertemu dengannya atau Surya Paloh maupun sekadar makan bersama.

"Intinya dia sejalan dengan perjuangan NasDem. Dia melihat komitmen NasDem di pembangunan Indonesia, dukungan kepada pemerintah. Makanya Pak TGB itu mendukung penuh Pak Jokowi," ujarnya.

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh memastikan mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) dua periode, Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi bergabung ke partainya. Surya Paloh mengatakan itu usai Temu Kader dan Konsolidasi Partai Nasdem dari Situbondo, Bondowoso, Banyuwangi, Jember dan Lumajang, di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Senin (17/12).

Menurut Surya, secara informal TGB sudah bergabung ke Partai Nasdem, tetapi secara formal belum. "Keluarga besar NTB ada di Nasdem. (TGB) Formalnya belum, informalnya ya sudah. Formalnya sudah jelas nanti (masuk Nasdem) dan dalam proses," kata Surya.

TGB merupakan salah satu tokoh besar keagamaan NTB yang pernah menjabat sebagai gubernur masa jabatan 2008-2013 dan 2013-2018. TGB sendiri mengawali karier politiknya dari PBB dan terakhir merupakan politisi Partai Demokrat. Dalam kesempatan tersebut Surya Paloh juga menegaskan, partainya merupakan partai yang terbuka bagi semua kalangan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement