Selasa 13 Nov 2018 10:54 WIB

Polres Jakbar Siap Siaga Antisipasi Banjir

Kondisi cuaca di Jakarta yang berpotensi diguyur hujan mulai rawan banjir.

Rep: Mimi Kartika/ Red: Esthi Maharani
Warga saat membersihkan sisa banjir
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Warga saat membersihkan sisa banjir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Polres Metro Jakarta Barat menggelar apel kesiapan pasukan mengantisipasi bencana banjir di Taman Fatahillah, Kota Tua, Jakarta Barat, Selasa (13/11) pagi. Wakapolres Metro Jakarta Barat AKBP Hanny Hidayat menjadi pembina apel yang dimulai sekitar pukul 08.15 WIB.

"Informasi dari BMKG bahwa ke depan akan ada perkembangan cuaca curah hujan, longsor, banjir dan sebagainya," ujar Hanny dalam sambutannya.

Ia menjelaskan, kondisi cuaca di Jakarta yang berpotensi diguyur hujan mulai rawan banjir. Sehingga, menurut Hanny perlu ada kesiapan pasukan sebagai antisipasi bencana banjir. Selain itu, pihaknya juga berkoordinasi dengan pihak terkait seperti Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Pasukan yang dilibatkan merupakan gabungan dari personel TNI, Satpol PP, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Perhubungan, dan Pramuka di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Barat. Hanny menyematkan pelampung sebagai tanda kesiapan kepada perwakilan anggota TNI, Polisi, dan Satpol PP.

 

"Dalam kesiapan kita menghadapi bencana alam ini, masing-masing kapolsek bisa menyatukan kesamaan bersinergi dengan TNI dan unsur terkait dalam mengantisipasi banjir longsor dan sebagainya," kata Hanny.

Dalam apel tersebut, peralatan yang akan dikerahkan dalam penanganan banjir juga ditampilkan di sekitar taman. Diantaranya motor guna menunjang petugas bekerja dan mobil yang dilengkapi perahu karet berjejer.

Hanny juga mengatakan, pihaknya terus memetakan lokasi rawan banjir di wilayah Jakarta Barat. Hanny menyebut salah satunya lokasi yang menjadi rawan banjir ialah daerah Cengkareng. Ia menambahkan, dengan koordinasi bersama institusi terkait diharapkan kesiapan antisipasi bencana banjir dapat maksimal.

"Petugas kami terus mencatat lokasi titik rawan banjir di Jakarta Barat bekerja sama dengan pihak terkait. Daerah yang sudah menjadi rawan banjir itu Cengkareng," kata dia kepada wartawan usai apel.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement