Selasa 11 Sep 2018 16:55 WIB

Besok, Prabowo Dijadwalkan Kembali Temui SBY

Pertemuan membicarakan pilpres dan pileg yang berjalan bersamaan.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Muhammad Hafil
Majelis Tinggi Partai Demokrat sudah memutuskan kemana Demokrat akan berlabuh . Dalam waktu 1 jam dari sekarang  Capres Prabowo Subijanto dan Sandiaga Uno akan menemui Ketum SBY ke Kediaman Mega Kuningan Jakarta.
Foto: Ketua Divisi Komunikasi Publik Partai Demokrat.
Majelis Tinggi Partai Demokrat sudah memutuskan kemana Demokrat akan berlabuh . Dalam waktu 1 jam dari sekarang Capres Prabowo Subijanto dan Sandiaga Uno akan menemui Ketum SBY ke Kediaman Mega Kuningan Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bakal calon presiden Prabowo Subianto dijadwalkan akan bertemu Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono besok, Rabu (12/9). Rencana pertemuan kedua tokoh tersebut diungkapkan oleh Wakil Sekjen Partai Demokrat Andi Arief, di Mega Kuningan, Ahad (9/9) lalu.

"Ya sekitar tanggal 12 itu," katanya.

Andi menyebut pertemuan tersebut akan membahas terkait kepentingan pilpres dan pileg yang berjalan bersamaan. Andi menilai pelaksanaan antara pileg dan pilpres yang bersamaan perlu diatur agar seluruh partai di koalisi bisa merajut kesuksesan di dua ajang pemilihan tersebut.

"Jadi  hal-hal semacam itu harus kita atur. Misal PKS di NTT nggak mungkin PKS di NTT mengkampanyekan Prabowo. PAN di NTT mengkampanyekan Prabowo juga saya rasa berat ya kan," ujarnya.

Sementara itu, Anggota Badan Komunikasi DPP Partai Gerindra Andre Rosiade juga membenarkan adanya rencana pertemuan kedua tokoh pimpinan partai politik tersebut dalam waktu dekat. Andre membantah jika pertemuan keduanya adalah untuk membahas terkait sikap Partai Demokrat yang akan memberikan dispensasi khusus bagi DPD yang tingkat pemilih pasangan bakal calon presiden dan calon wakil presiden Joko Widodo - KH Ma'ruf Amin tinggi.

"Silaturahmi aja," katanya saat dihubungi  Republika.co.id, Selasa (11/9). 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement