Jumat 13 Jul 2018 22:30 WIB

Jokowi Rencanakan Pembangunan LRT Lagi di Kota Ini

Pemerintah akan membangun kembali LRT di Bandung, Surabaya dan Medan

Rep: Rahayu Subekti / Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Presiden Joko Widodo menjelaskan harapannya terhadap  light rail transit (LRT) Palembang, Sumatra Selatan bisa menjadi transportasi massal dan favorit masyarakat Palembang usai meninjau langsung kesiapan rangkaian di Stasiun Bumi Sriwijaya (Palembang Icon) dan Stasiun Jakabaring, Jumat (13/7).
Foto: Republika/Rahayu Subekti
Presiden Joko Widodo menjelaskan harapannya terhadap light rail transit (LRT) Palembang, Sumatra Selatan bisa menjadi transportasi massal dan favorit masyarakat Palembang usai meninjau langsung kesiapan rangkaian di Stasiun Bumi Sriwijaya (Palembang Icon) dan Stasiun Jakabaring, Jumat (13/7).

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) merencanakan akan ada pembangunan light rail transit (LRT) lagi di beberapa kota besar Indonesia. Saat ini, pemerintah sudah membangun kereta layang itu di Jakarta dan Palembang. 

"Bukan hanya di Palembang saja, (pembangunan LRT) rencananya juga di kota yang lain," kata Jokowi usai meninjau dan mencoba langsung LRT Palembang dari Stasiun Bumi Sriwijaya sampai Jakabaring, Jumat (13/7). 

Baca: Jajal LRT Palembang, Jokowi: Lebih dari Eropa

Jokowi mengatakan saat ini sudah direncanakan lagi pembangunan LRT di kota-kota besar Indonesia lainnya. Meski belum menyebutkan waktunya, rencananya LRT akan kembai dibangun di Surabaya, Bandung, dan Medan. 

Dia memastikan pembangunan LRT di tigfa kota besar tersebut saat ini sudah ada pembahasan secara detil. "Tiga (kota) ini yang dalam perencanaan sudah matang dan akan sebentar lagi kita mulai," jelas Jokowi. 

Pemerintah saat ini sudah dalam proses membangun LRT Jabodebek sejak 2015 dan ditergetkan rampung tahun depan. Sementara itu, LRT Jakarta yang digunakan untuk Asian Games 2018 sudah akan rampung sebelum digunakan pada Agustus ini. 

Sementara itu, LRT Palembang akan diuji coba dengan melibatkan masyarakat pada 20-30 Juli 2018. Saat uji coba tersebut, masyarakat umum bisa menggunakannya secara gratis namun baru empat stasiun saja yang dilayani yaitu Stasiun Bandara Sultan Mahmud Baharuddin, Stasiun Cinde, dan Stasiun Jakabaring. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement