Sabtu 10 Mar 2018 23:06 WIB

Gubernur Minta Pemkot Palembang Benahi Fasilitas Umum

Fasilitas umum cukup penting diperbaiki karena Palembang akan mengelar Asian Games.

Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Alex Noerdin.
Foto: Republika/Maspril Aries
Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Alex Noerdin.

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG — Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin minta pada pemerintah kota Palembang untuk membenahi fasilitas umum yang ada di daerah ini. Fasilitas umum cukup penting diperbaiki karena Palembang akan menjadi tempat penyelenggaraan Asian Games. 

Dia mengatakan, hal ini karena fasilitas umum seperti WC akan utama dipakai saat pesta olahraga internasional mendatang. Apalagi saat ini Palembang masih banyak yang perlu dibenahi seperti bangunan yang kumuh termasuk gubuk liar. 

“Jadi jalur menuju Jakabaring Palembang harus rapi dan bersih termasuk fasilitas umum yang ada,,” ujar dia di Palembang, Sabtu (10/3). 

Lebih lanjut dia mengatakan, bila perlu, Pemkot Palembang bisa membantu mengecat rumah yang berada di jalur yang menuju kawasan olahraga Jakabaring Palembang tersebut. “Jadi itu sudah menjadi tugas pemerintah dalam merapikan kawasan tersebut,” ujar gubernur.

Dia mengatakan, apalagi pesta olahraga internasional mendatang menjadi pertarungan bangsa sehingga sebagai tuan rumah penyelenggara maka harus terus mempersiapkan diri.

Sementara Pejabat Sementara Wali Kota Palembang Ahkmad Najib mengatakan, seluruh pejabat dan masyarakat kota Palembang harus memahami makna Asian Games. Hal ini karena Palembang akan menjadi tempat penyelenggara pesta olahraga internasional mendatang sehingga kota harus bersih.

Sehubungan itu, dia menambahkan, Palembang terus berbenah agar Asian Games berlangsung sukses. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement