Ahad 26 Nov 2017 17:35 WIB

Anak Sungai Cimanuk Meluap, Permukiman Warga Tergenang

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Israr Itah
Sungai Cimanuk. (ilustrasi)
Foto: Republika/Riga Nurul Iman
Sungai Cimanuk. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Sungai Cibuaya yang merupakan anak sungai Cimanuk meluap hingga menggenangi permukiman warga di Desa Kongsijaya, Kecamatan Widasari, Kabupaten Indramayu. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Indramayu pun sedang menyiapkan bantuan untuk warga.

Kepala Desa Kongsijaya, Sutarjo menjelaskan, banjir mulai menggenangi permukiman warganya pada Sabtu (25/11). Hingga Ahad (26/11) siang, banjir masih menggenang dengan ketinggian sekitar 50 cm.

"Air memang sudah berangsur surut, tapi masih menggenangi rumah warga," kata Sutarjo, Ahad (26/11).

Sutarjomengakui, rumah warga yang tergenang banjir memang hanya kurang dari sepuluh rumah. Namun, dia khawatir banjir akan meluas jika curah hujan semakin tinggi ditambah adanya kiriman air dari hulu sungai.

Selain menggenangi rumah warga, banjir juga merendam sejumlah areal lahan sawah. Namun,hingga kini belum ada kerusakan tanaman padi akibat banjir tersebut. 

Sutarjo menambahkan, warga yang menjadi korban banjir membutuhkan bantuan logistik berupa makanan, minuman maupun selimut. Dia pun berharap bantuan itu segera turun. 

Kepala Seksi Rehabilitasi BPBD Indramayu, Saptaji Aminuddin, menyebutkan, hingga saat ini banjir hanya merendam wilayah Desa Konsingjaya saja. BPBD belum mendapat laporan adanya banjir di wilayah lain di Indramayu.

"Petugas kami sudah turun ke lokasi. Perahu karet juga disiapkan jika sewaktu-waktu dibutuhkan untuk evakuasi warga, kata Saptaji.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Indramayu, Dadang mengungkapkan, bantuan logistik bagi warga di Desa Konsingjaya saat ini sedang disiapkan.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement