Rabu 15 Nov 2017 13:47 WIB

Sandiaga akan Beberkan Rencana Ekonomi DKI di Dubai

Rep: Sri Handayani/ Red: Andi Nur Aminah
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno
Foto: ROL/Havid Al Vizki
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mendapatkan undangan dari Wakil Presiden dan Perdana Menteri Dubai Syekh Muhammad bin Rashid Al Maktoum untuk hadir dalam salah satu forum investasi di Dubai. Dalam kesempatan itu, ia diminta membeberkan rencana-rencana ekonomi DKI Jakarta dalam lima tahun ke depan. "Rencana pembangunan infrastruktur berbasiskan publik private partnership," ujar Sandiaga di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (15/11).

Dalam forum itu, Sandiaga akan menyampaikan bahwa BUMD-BUMD siap bermitra dengan pemprov DKI Jakarta. Ada pula tentang pembiayaan, mulai dari transit oriented development (TOD), juga kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan pariwisata.

Sandi akan berangkat ke Dubai Rabu (15/11) malam ini dan untuk presentasi dilaksanakan Kamis (16/11) besok. "Harapan kita semoga momen itu akan dapat membuka lembaran baru investasi DKI Jakarta di masa mendatang," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement