Kamis 07 Sep 2017 18:55 WIB

Dukungan Giring Gabung PSI Ramaikan Lini Masa

Giring Nidji
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Giring Nidji

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Saat mendeklarasikan diri untuk maju sebagai calon legislatif pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2019 melalui Partai Solidaritas Indonesia (6/09), vokalis band Nidji, Giring Ganesha mendapat ucapan selamat dan dukungan dari berbagai pihak. Di jagat twitter, tagar #GiringGabung PSI sempat menjadi trending topik pertama.

Ketua Umum PSI Grace Natalie gembira dengan kehadiran Giring di dalam partai yang dipimpinnya. Dalam akunnya @Grace_Nat mencuit terkejut campur antusias, selain karena fans Giring, Grace salut dengan keberanian Giring Ganesha.

“Usut punya usut, ternyata @Giring_Ganesha memiliki visi politik yang mulia. #GiringGabungPSI,” cuit Grace seperti dalam keterangan pers yang diterima Republika.co.id.

Aktivis perempuan dan kebinekaan, Nong Darol Mahmada turut mendukung Giring maju bersama PSI. Akun @nongandah mencuit, “selamat akhirnya bro @Giring_Ganesha nyaleg lwt @psi_id makin banyak anak muda keren, baik, punya visi terlibat di politik”.

Cuitan menarik juga datang dari akun @PakarLogika. “Seribu fahri & fadli pun tak akan mampu menyamai seorang Giring. Terjunnya Giring ke politik ibarat oase dipadang pasir,” cuit akun ini.

Toto Sugito‏Verified lewat akun @Toto_B2W ikut mendoakan Giring Ganesha. “Mudah-mudahan @Giring_Ganesha dapat menambah 'vitamin' untuk @psi_id sebagai parpol yang tulus membangun negeri tercinta Indonesia,” cuitnya.

Ursula Suci Mayang‏ dengan akun @maytje_  menceritakan bahwa ayahnya @Giring_Ganesha ternyata wartawan. “Sedari kecil, obrolan soal Indonesia selalu hadir dalam menu meja makan,” cuit Mayang yang juga bendahara PSI.

Dikalangan musisi, Indonesian conductor Addie MS turut mengucapkan selamat.

"Wah. Giring masuk PSI. Selamat ya, bro @Giring_Ganesha! Selamat berjuang melalui @psi_id," ungkap Addie MS lewat akunnya @AddieMS.

Twit Addie MS itu mendapat balasan dari akun @Marcopolo7118. "Bung Addie yakin akan ketulusan @Giring_Ganesha? Kalau iya 5 hak suara dalam keluarga akan kami hibahkan ke @psi_id," cuit Marcopolo.

Dengan yakin Addie MS menjawab, "InsyaAllah aku gak keliru soal integritas Giring. Aku respek pada @Giring_Ganesha," tegasnya.

Selain itu, Once yang pernah menjadi vokalis group band Dewa juga ikut memberikan testimoni. Menurut Once, Giring punya idealisme yang tinggi, semangat yang tinggi serta kepedulian yang tinggi terhadap isu sosial politik di Indonesia.

Selain itu, lanjut Once, Giring punya kemampuan komunikasi yang baik dalam mengartikulasikan ide-idenya bagi kemajuan bangsa ini.

"Semoga Giring bisa mewujudkan tindakan yang nyata dalam menumbuhkan nilai-nilai Pancasila dan kebhinekaan di NKRI," ungkap Once.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement