Rabu 17 May 2017 07:14 WIB

Perkuat Pariwisata, Bengkulu Latih 50 Pemandu Wisata

Pengunjung berswafoto di tengah taman bunga berjenis Coreopsis di Beta Agrowisata, Rejang Lebong, Bengkulu, Rabu (12/4).
Foto: Antara/David Muharmansyah
Pengunjung berswafoto di tengah taman bunga berjenis Coreopsis di Beta Agrowisata, Rejang Lebong, Bengkulu, Rabu (12/4).

REPUBLIKA.CO.ID, BENGKULU -- Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu melatih 50 orang pemandu wisata untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia bidang kepariwisataan daerah itu sekaligus menyambut tahun kunjungan wisata Provinsi Bengkulu pada 2020 atau "Visit 2020 Wonderful Bengkulu".

"Kegiatan ini pelatihan terpadu untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia bidang kepariwisataan, terutama bidang jasa wisata," kata Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu Yudi Satria di Bengkulu, Selasa.

Ia mengatakan pelatihan selama lima hari (15-19/6) itu diikuti para pemandu wisata dari kabupaten dan kota dengan melibatkan anggota komunitas pelestari puspa langka.

Materi yang diberikan mulai dari pemahaman tentang pembangunan kepariwisataan Bengkulu, keimigrasian, dunia perhotelan, tata boga, etika pemandu wisata, dan belajar tentang "table manner" atau tata cara makan.

"Mereka diberi pelatihan tentang dunia kepariwisataan dan ditekankan menjadi pemandu wisata yang profesional," katanya.

Yudi mengatakan, pengembangan sumber daya manusia menjadi salah satu agenda pemerintah daerah untuk membangun sektor pariwisata daerah itu. Potensi wisata di wilayah Bengkulu cukup beragam mulai dari wisata sejarah dan pendidikan, wisata alam dan wisata kuliner.

"Para pemandu wisata ini harus berwawasan luas terutama tentang Bengkulu dengan semua kekayaan di dalamnya yang dapat menarik wisatawan berkunjung kembali ke daerah kita," katanya.

Keberadaan para pemandu wisata tersebut juga akan mendukung program prioritas pemerintah yakni "Visit 2020 Wonderful Bengkulu" yang diharapkan mampu mendatangkan turis nusantara dan mancanegara yang dapat menggerakkan perekonomian daerah.

Untuk menyukseskan tahun kunjungan tersebut, pemerintah daerah telah menyiapkan lima agenda utama, yakni "Maritime Festival" yang dipusatkan di Pulau Enggano, "Mountain Valley Festival" dipusatkan di kebun teh Kabawetan, Kabupaten Kepahiang, "River Lake Festival" dipusatkan di Danau Tes, Kabupaten Lebong, "Garden Flower Festival" dipusatkan di Danau Mas Harun Bastari, Rejanglebong, dan terakhir "Bencoolen Festival" dipusatkan di Kota Bengkulu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement