Kamis 27 Apr 2017 16:11 WIB

Soal Kabar Perombakan Birokrasi Pemprov DKI, Ini Jawaban Sandi

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Bilal Ramadhan
Sandiaga Uno
Sandiaga Uno

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno mengingatkan agar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di DKI Jakarta tidak was-was terkait adanya isu perombakan jika Anies-Sandi memimpin. Sandi juga memastikan, pasangan calon yang diusung Gerindra dan PKS itu adalah tipe pemimpin yang mengayomi.

"Kita sekarang ini yakin, mungkin ada was-was di birokrasi. Kami ingin menyampaikan pesan tidak perlu was-was, kami adalah tipe kepemimpinan yang mengayomi," kata Sandi di Kantor DPW PKS DKI Jakarta, Jalan Letjend Suprapto, Jakarta Pusat, Kamis (27/4).

Sandi juga memastikan, perangkat SKPD yang berprestasi pasti mendapatkan tempat di pemeeintahan, sekalipun kepempinan berganti. Bahkan, Sandi memastikan dirinya tidak akan membawa orang-orang dari luar untuk menggeser perangkat SKPD yang ada, yakni peninggalan di masa pemerintahan Ahok-Djarot.

"Siapa yang berprestasi pasti akan mendapatkan tempat dan jangan khawatir bahwa kita tidak ujug-ujug bawa dari luar seperti itu," terang Sandi.

Sandi kemudian mencontohkan di saat Anies Baswedan menduduki jabatan menteri, dia tidak merombak begitu saja jajaran yang sudah ada. Begitupun Sandiaga, yang selama bergelut di dunia usaha, dirinya selalu membangun perusahaannya dengan SDM yang sudah ada.

"The right man on the right place, itu selalu kita pegang. Kita ingin mengirim pesan seluruh birokrasi di DKI untuk tetap optimis, pekerjaan mereka secure dan kita ingin pastikan TKD yang selama ini mereka terima akan dilanjutkan dan kita harapkan ini akan dibarengi dengan output performance mereka yang lebih baik," tambah Sandi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement