Kamis 27 Apr 2017 12:09 WIB

Warga Meluber ke Balai Kota, Ahok Tetap Kerja Seperti Biasa

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani / Red: Andi Nur Aminah
Warga melintas di antara karangan bunga yang ditujukan untuk Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Wakil Gubernur Djarot Saiful Hidayat di halaman kantor Balai Kota Jakarta, Rabu (26/4)
Foto: Republika/Prayogi
Warga melintas di antara karangan bunga yang ditujukan untuk Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Wakil Gubernur Djarot Saiful Hidayat di halaman kantor Balai Kota Jakarta, Rabu (26/4)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Warga masih terus berdatangan ke Balai Kota DKI Jakarta. Rata-rata mereka datang dengan tujuan berfoto bersama Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat atau melihat karangan bunga di Balai Kota. 

Ahok dan Djarot tampak tak terganggu dengan kedatangan warga. Mereka tetap bekerja seperti biasa meskipun sedikit kewalahan melayani permintaan foto.  "Kita kerja saja. Kalau mau menunggu ya silakan," ujar Ahok di Balai Kota, Kamis (27/4). 

Ia mengatakan tidak bisa melarang banyaknya warga yang datang ke Balai Kota DKI Jakarta. "Enggak bisa larang juga saya. Toh juga katanya kan saya yang suruh datang kok. Bunga juga saya yang pesan, beli katanya," katanya. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement