Selasa 28 Mar 2017 11:38 WIB

39.067 Tiket Kereta Lebaran di Bandung Ludes Terjual

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Andi Nur Aminah
 Seorang warga memesan tiket kereta api H-8 lebaran secara online di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Ahad (19/3).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Seorang warga memesan tiket kereta api H-8 lebaran secara online di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Ahad (19/3).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Tiket Angkutan Lebaran tahun ini yang disediakan PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daops II Bandung Jawa Barat, sudah habis terjual. Terutama, pada jadwal keberangkatan H-4. 

Menurut Manajer Humas PT KAI Daops II Bandung, Joni Martinus, PT KAI telah menyediakan tiket berdasarkan tempat duduk (TD) sebanyak 198,046. Penjualan tiket sendiri, mulai dibuka pada 17 Maret 2017. Tiket yang terjual, mencapai 39,067. "TD yang disediakan untuk angkutan lebaran ini sebanyak 198,046. TD yang sudah terjual sementara hari ini mencapai 39,067," ujar Joni kepada wartawan, Selasa (27/3).

Joni mengatakan, para calon penumpang membeli tiket lebaran untuk semua kereta baik komersial maupun ekonomi jarak jauh dengan jadwal keberangkatan pada H-4. "Untuk H-4 pun dengan kereta Argo Wilis pun sudah habis terjual," katanya. 

Namun, Joni mengatakan, untuk tiket keberangkatan dari H-5 sampai dengan H-10 sampai saat ini masih tersedia. Meski belum habis terjual, tapi berkaca pada pelayanan arus mudik 2016, Daops II Bandung tetap akan menyiagakan kereta tambahan.

Masa angkutan Lebaran 2017, kata dia, akan dilayani PT KAI, berlaku selama 22 hari per 15 Juni sampai dengan 6 Juli. "Berkaca pada angkutan 2016, rencana tambahan kereta di antaranya Lodaya pagi, Lodaya Malam, Pasundan, Kutojaya Selatan," katanya.

Selain kereta, menurut Joni, tiket tambahan pun disediakan dan mulai di jual pada awal pekan April 2017. Ia memprediksi, tiket tambahan yang disediakan sebanyak 31,120. "Dibuka penjualannya pada H-60," katanya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement