REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Menjadi pekerja rumah tangga (PRT) bukan berarti bisa puas dengan berbekal ketrampilan seadanya. Penguasaan kecakapan yang berkaitan dengan aktivitas domestik bisa meningkatkan upah para PRT.
Setidaknya inilah pengalaman yang dirasakan oleh Badriyah, seorang PRT di Karanglo Kabupaten Malang. Wanita yang menjadi Ketua Komunitas PRT 'Mandiri Sejahtera' ini mengatakan berkat pendidikan ketrampilan upah minimal yang diterima anggotanya mengalami peningkatan.
"Dulu ada anggota yang masih dibayar Rp 30 ribu per hari, setelah tahu bahwa dia ikut pelatihan maka majikannya setuju menaikkan gaji karena kerjanya lebih rapi," kata Badriyah pada Kamis (19/1) dalam acara Penutupan Pelatihan Ketrampilan Kerja PRT di Malang.
Badriyah bersama 49 PRT lain mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh International Labour Organisation (ILO). Selama empat bulan para peserta dibekali berbagai macam ketrampilan rumah tangga. Seorang peserta lain bernama Sri Sumanah menuturkan sejak ikut pelatihan ia jadi mengenal standar Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).
"Dulu waktu awal kerja saya diberi masker dan penutup kepala oleh majikan tapi tidak tahu gunanya, sekarang jadi paham," ujar Sri Sumanah. Perempuan 32 tahun ini pun mengaku lebih mengerti bagaimana membersihkan rumah yang baik.
"Saya sudah bisa menata tempat tidur seperti menata tempat tidur hotel, kalau mengepel pun ada tekniknya maksimal lima kali celup air harus diganti," ucapnya bersemangat sambil tangannya memeragakan teknik mengepel.
Koordinator Proyek ILO Jawa Timur, Irfan Afandi mengatakan Malang merupakan pilot project sekolah ketrampilan PRT. Menurut Irfan pihaknya masih terus berkomunikasi dengan Kementerian Tenaga Kerja untuk mendesain model pembelajaran yang sesuai bagi para PRT. "Bisa dengan model shelter dimana pesertanya adalah calon PRT atau model sekolah akhir pekan untuk mereka yang sudah bekerja sebagai PRT," jelasnya.
Pelatihan ketrampilan tersebut mengacu pada standar ketrampilan regional. Sebagaimana sekolah pada umumnya, pelatihan PRT pun akan menggelar ujian. Rencananya ujian akan digelar pada 26 Januari mendatang.