Jumat 13 Jan 2017 17:17 WIB

Produk Pertanian Unggulan Depok Unjuk Keberhasilan di Pasar Tani

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Karta Raharja Ucu
Pasar Tani (ilustrasi)
Pasar Tani (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen menjadikan kegiatan Pasar Tani sebagai agenda rutin yang akan digelar sebulan sekali. Kegiatan Pasar Tani 2017 ini dipastikan juga menjadi ajang bagi produk unggulan Depok seperti hasil pertanian dan perikanan untuk unjuk keberhasilan di depan publik.

"Rencananya kami akan buat kegiatan ini rutin, setiap bulan sekali yang jatuh setiap minggu kedua hari Jumat, dan akan berlangsung selama satu tahun penuh. Launching Pasar Tani untuk pertama kali dan Insya Allah akan terus dilaksanakan," ujar Kepala Bidang Perikanan Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan, Ita Wilda di lokasi pameran Pasar Tani Balaikota Depok, Jumat (13/1).

Ita menambahkan, untuk peserta nantinya akan melibatkan Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) yang mewadahi para pembudidaya, pengolah dan Kelompok Wanita Tani (KWT) yang ada di Kota Depok. selain itu, pada kegiatan tersebut akan ditampilkan hasil budidaya dan hasil olahan untuk pertanian, peternakan dan perikanan, dari masing-masing kecamatan di Kota Depok.

"Ada 30 stand yang diisi oleh masing-masing kecamatan, serta ada stand Kementerian Pertanian yang akan menjual cabai dan bawang. Harga pastinya di bawah pasaran. Hal ini dilakukan juga dalam rangka menstabilkan harga cabai yang kini merangkak naik," tuturnya.

Selain itu, lanjutnya, kegiatan juga diisi dengan menampilkan potensi ikan dari Balai Benih Ikan (BBI) dan akan ada pemeriksaan dan vaksinasi gratis hewan kesayangan yang dimeriahkan oleh Persatuan Artis Depok (Parade). “Semoga kegiatan ini semakin mendorong minat masyarakat, khususnya terkait produksi hasil pertanian, perikanan dan peternakan baik budidaya ataupun olahannya. "Ke depan eksistensi dan keberadaan pertanian diharapkan diakui masyarakat," kata dia.

Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriyatna menyatakan cukup bangga dengan keberhasilan Dinas Pertanian yang cukup sukses membina para petani. "Pasar Tani ini diharapkan dapat dijadikan tolak ukur keberhasilan pembinaan pertanian, peternakan dan perikanan bagi petani, tentu dapat meningkatkan perekonomian pertanian," tutur Idris.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement