Kamis 20 Oct 2016 10:32 WIB

Ini Diduga Penyebab Pelaku Menusuk Kapolsek Tangerang

Rep: Crystal Liestia Purnama/ Red: Bilal Ramadhan
Pria pelaku penyerangan terhadap tiga orang polisi di Tangerang Kota, terkapar setelah dilumpuhkan aparat
Foto: Humas Polda
Pria pelaku penyerangan terhadap tiga orang polisi di Tangerang Kota, terkapar setelah dilumpuhkan aparat

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Puluhan anggota Polres Metro Tangerang bersiap siaga di kawasan pos polisi Yuppentek, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang. Hal itu karena ada seorang pria yang menyerang Kapolsek Tangerang Kompol Efendi.

(Baca: Kapolsek Tangerang Ditusuk Orang tak Dikenal)

Penyerangan yang terjadi sekitar pukul 08.00 WIB tersebut bermula ketika ada seseorang yang sedang menempelkan stiker di sekitar lokasi kejadian. Melihat pria tersebut, Kompol Efendi menegurnya.

"Saat ditegur, dia justru mengeluarkan senjata tajam dan membabi buta menusuk anggota polisi yang ada di sana, termasuk Kapolsek Tangerang," ujar Rendi, seorang saksi di lokasi kejadian, Kamis (20/10).

 

(Baca: Selain Kapolsek Tangerang, Dua Polisi Lain Juga Jadi Korban Penusukan)

Masih belum diketahui motif penyerangan yang dilakukan oleh pria tersebut. Namun pelaku langsung diringkus petugas yang ada di lapangan dengan menembak pelaku. Akibat penyerangan itu Kompol Efendi dilarikan ke RSUD Tangerang. Namun karena luka yang dialami cukup serius maka langsung dirujuk ke RS Siloam.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement