Jumat 17 Jun 2016 17:30 WIB

Gelar Aksi Protes, Aktivis KAMMI Buang Sampah di Depan Kantor Wali Kota

KAMMI
KAMMI

REPUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU -- Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Kota Pekanbaru, Provinsi Riau menggelar aksi demo dengan menumpahkan satu truk sampah persis di pintu masuk kediaman Wali Kota Pekanbaru, Firdaus di Jalan A Yani.

"Ini bentuk kekecewaan kami dan masyarakat terhadap Wali Kota," kata Ketua Umum KAMMI Pekanbaru, Afdhal RM, di Pekanbaru, Jumat.

Afdhal RM, dalam orasinya menyatakan kekesalannya terhadap Wali Kota Pekanbaru, Firdaus, yang tidak bisa menuntaskan masalah sampah. Menurutnya selama dua minggu masyarakat di berbagai sudut kota sudah harus mencium bau busuk menyengat dari tumpukan sampah. "Ini bentuk kegagalan Pemerintah Kota Pekanbaru," tegasnya setengah berteriak.

Ia bahkan mengaku miris predikat kota Madani yang dielukan selama ini tergusur dengan nama baru kota sampah. Padahal ini masalah sepele, dimana ibu kota Provinsi Riau tersebut mampu meraih Adipura selama delapan kali berturut-turut dikala dulu.

"Karena itu KAMMI menuntut agar Wali Kota segera menyelesaikan masalah sampah, perbaiki manajemen pengelolaan sampah dan jika tidak mampu sebaiknya mundur," katanya lagi.

Usai berorasi, para mahasiswa yang mengangkut satu truk sampah dari lingkungan menumpahkannya di pintu masuk gerbang rumah kediaman Wali Kota. Setelah aksi tumpah sampah, mahasiswa dibawah pengawalan pagar betis puluhan kepolisian tersebut menanam pohon bunga berdaun hijau, lalu meninggalkannya begitu saja.

Baca juga, KAMMI Tuding Pemerintah Lakukan Kapitalisme Terselubung.

 

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement