Kamis 02 Jun 2016 21:19 WIB

Kampus Rekrutmen, Cara BSI Tasikmalaya Berikan Pekerjaan kepada Alumninya

Kampus Rekrutmen AMIK BSI Tasikmalaya dengan PT Bank BTPN Syariah di  Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (1/6).
Foto: Dok BSI
Kampus Rekrutmen AMIK BSI Tasikmalaya dengan PT Bank BTPN Syariah di Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (1/6).

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Kegiatan rekrutmen merupakan kegiatan seleksi dan penerimaan tenaga kerja yang dilakukan oleh perusahaan yang sedang membuka lowongan pekerjaan di perguruan tinggi. Kegiatan ini dapat membantu para mahasiswa yang sedang mencari lowongan pekerjaan.

Untuk memasilitasi kebutuhan tersebut, AMIK BSI Tasikmalaya menyelenggarakan “Campus Recruitment”  bekerja sama dengan PT  Bank BTPN Syariah. Kegiatan tersebut diadakan di Aula kampus AMIK BSI Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (1/6).

 

Acara tersebut diikuti oleh 97 alumni BSI Tasikmalaya sebagai pelamar untuk menempati posisi sebagai Pembina Sentra.   “Kami berharap dengan adanya kegiatan kampus rekrutmen ini dapat membantu para alumni BSI dalam memperoleh informasi lowongan pekerjaan, sekaligus memasilitasi alumni BSI dengan perusahaan yang sedang mencari tenaga kerja,”  ujar Kepala Bagian BSI Career Center (BCC) kampus BSI Tasikmalaya Agung Baitul Hikmah.

Agung menjelaskan,  pada kegiatan itu peserta langsung melakukan wawancara kerja. “Saat itu juga para peserta melakukan wawancara kerja. Hal itu  untuk menentukan para calon karyawan Bank BTPN Syariah yang akan terpilih nantinya, berdasarkan formulir yang diisi saat registrasi dan CV yang dibawa oleh peserta. Peserta yang dinyatakan lolos akan dihubungi melalui telefon langsung dari pihak perusahaan,”  papar Agung.

 

Agung menambahkan, selain kampus rekrutmen, acara ini juga diisi dengan seminar motivasi untuk memberikan bekal dan strategi mendapatkan pekerjaan sesuai dengan keinginan dan ilmu yang dimiliki.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement