Ahad 15 May 2016 10:53 WIB

Mayat Ditemukan Tergeletak di Tanah Abang

Rep: c39/ Red: Bilal Ramadhan
Garis polisi.   (ilustrasi)
Foto: Antara/Oky Lukmansyah
Garis polisi. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepolisian menemukan mayat seorang laki-laki bernama Ridwan (64 tahun) di Jalan Tanggul Jembatan Tinggi RT 009 RW 015 Kelurahan Kebon Melati, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Sabtu (14/5) pukul 14.00 WIB.

Awalnya, Iptu Margiyanto mendapat informasi dari DPP Partai Hanura tentang adanya mayat. Kemudian, bersama dengan piket fungsi Polsek Metro Tanah Abang, Margiyanto mendatangi TKP dan menemukan korban sudah dalam keadaan meninggal dunia dalam keadaan tergeletak.

"Tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan, meninggal dunia diduga karena sakit," kata Suyatno, Ahad (15/5).

Berdasarkan keterangan warga yang menjadi saksi Alex (45 tahun), korban meninggal dengan kondisi sakit asma karena saat meninggal terlihat kaku dan tak bernafas. Kemudian saksi menghubungi Polsek Metro Tanah Abang.

"Mayat dibawa  ke RSCM. Kasusnya ditangani oleh Polsektro iTanah Abang," jelas Suyatno.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement