Senin 18 Apr 2016 18:14 WIB

Buku Bagian Penting dalam Peradaban Manusia

Mencari buku di perpustakaan (ilustrasi).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Mencari buku di perpustakaan (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG PANJANG -- Pustakawan Hendra Saputra mengatakan buku merupakan bagian yang terpenting dalam peradaban manusia.

"Buku merupakan jendela dalam melahirkan karakter anak bangsa," kata dia di Padang Panjang, Sumatera Barat, Senin (18/4).

Hal itu disampaikannya ketika acara louncing gerakan wakaf buku yang diselenggarakan oleh Kantor Arsip dan Perpusatakaan Padang Panjang.

Buku, kata Hendra yang juga anggota DPRD Padang Panjang itu, tidak bisa ditinggalkan meskipun kemajuan teknologi saat ini sudah merambah peradaban manusia yang tiada batas.

"Informasi dan referensi di dunia maya saat ini masih banyak yang menyesatkan tanpa saringan, tidak sama dengan kebenaran isi dari buku," sebutnya.

Untuk itu dia juga mengajak masyarakat agar bisa mempertahankan kebiasaan membaca buku untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. "Melalui gerakan wakaf buku ini, mari kita bujudkan manusia yang berkulitas, untuk membangun kehidupan masyarakat yang ebih cerah," tambahnya.

Gerakan wakaf buku yang dilaksanakan oleh pemerintah kota Padang Panjang tersebut untuk menambah koleksi buku di perpustakaan setempat.

Kepala Kantor Arsip dan Perpusatkaan Padang Panjang, Darsyaf Hendrizal menyebutkan perpustakaan yang ada di Padang Panjang saat ini masih kekurangan buku jika dibandingkan dengan jumlah penduduk.

"Penduduk Padang Panjang saat ini ada sekitar 50 ribu jiwa lebih, sementara perpustakaan yang dikelolah oleh pemerintah itu membutuhkan buku sekitar 25 ribu eksemplar," katanya.

Dengan adanya gerakan wakaf buku itu nantinya, bisa menambah koleksi buku di perpustakaan. "Saat ini perpusatakaan Padang Panjang memiliki sekitar 13 ribu eksemplar buku yang terdiri dari sekitar 3 ribu judul," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement