Senin 21 Mar 2016 11:23 WIB

Aher Minta Kasus Dugaan Penganiayaan Ridwan Kamil Diselesaikan

Ridwan Kamil
Foto: Antara
Ridwan Kamil

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atau Aher mengimbau agar kasus sopir angkot bernama Taufik Hidayat yang melaporkan Wali Kota Bandung M Ridwan Kamil kepada polisi karena mengaku telah ditampar oleh Ridwan Kamil, diselesaikan dengan baik.

"Pokoknya semuanya selesaikan secara baik-baik ya," kata Ahmad Heryawan ketika dimintai komentarnya tentang kasus tersebut, di Bandung, Senin.

Ia enggan berkomentar lebih lanjut mengenai kasus tersebut meskipun didesak beberapa kali oleh para wartawan untuk berkomentar.

"Komentar saya cuma itu, selesaikan secara baik-baik," ujar Aher usai menyumbangkan daerahnya di Gedung PMI Kota Bandung.

Sebelumnya, seorang sopir angkot bernama Taufik Hidayat melaporkan Wali Kota Bandung kepada polisi karena telah menampar sopir tersebut sebanyak tiga kali.

Menyikapi laporan tersebut, Wali Kota Bandung M Ridwan Kamil membantah telah menampar seorang sopir angkot bernama Taufik Hidayat sebanyak tiga kali sehingga sopir tersebut melaporkan Ridwan Kamil kepada polisi.

"Tidak ada pemukulan. Ini ada preman maksa warga masuk mobilnya, kepergok walikota, mau kabur, saya dadah aja gitu?", ujar Ridwan Kamil dalam akun resminya @ridwankamil, Ahad (20/3).

(Baca juga: Ridwan Kamil Bantah Tampar Sopir Angkot)

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement