Ahad 14 Feb 2016 17:38 WIB

SBY Gelar Kopi Darat dengan Netizen Bahas UU KPK

Rep: Lintar Satria/ Red: Indira Rezkisari
Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono.
Foto: Republika/Wihdan H
Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Mantan Presiden Soesilo Bambang Yudhoyono berencana menggelar acara temu dengan netizen. Adalah Partai Demokrat yang menggagas kopi darat dengan netizen yang menjadi pengikut akun Twitter dan Facebook @SBYudhoyono. Acara kopi darat ini untuk menyerap aspirasi terkait dengan revisi UU KPK yang akan dibawa ke paripurna Kamis depan.

“Kopi darat ini sebagai bentuk kepedulian Demokrat untuk mendapatkan aspirasi langsung dari masyarakat terkait dengan pro dan kontra draft revisi UU KPK yang akan diajukan untuk pembahasan legislasi,” kata Ketua Divisi Komunikasi Publik Demokrat Imelda Sari, Ahad (14/2).

Imelda mengatakan hari ini (14/2), tim telah menyerap aspirasi yang masuk baik yang setuju maupun tidak setuju untuk revisi UU KPK melarui Twitter dan FB @SBYudhoyono dengan tagar #UUKPKSBY. 

SBY dan jajaran Pengurus Harian DPP  Demokrat serta Fraksi Demokrat akan bertemu langsung dan berdialog dengan netizen. Inilah cara Demokrat agar aspirasi masyarakat ini bisa segera diartikulasikan dalam poin-poin sikap yang akan dibawa Fraksi Demokrat di sidang paripurna Kamis (18/2) nanti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement