Senin 25 Jan 2016 11:19 WIB

Penganugerahan Doktor Kehormatan SBY Dihadiri Banyak Pejabat

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Andi Nur Aminah
Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mendapat  Penganugerahan Doktor Kehormatan dari Institut Teknologi Bandung (ITB) . (Ilustrasi)
Foto: Antara/Nova Wahyudi
Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mendapat Penganugerahan Doktor Kehormatan dari Institut Teknologi Bandung (ITB) . (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sidang terbuka Penganugerahan Doktor Kehormatan dari Institut Teknologi Bandung (ITB) kepada  mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Aula Barat ITB, Senin (25/1) dihadiri banyak pejabat, mantan pejabat dan artis.

Pejabat yang hadir, di antaranya mantan Wakil Presiden RI, Budiono, mantan Wakil Gubernur Jawa Barat yang sekarang menjadi anggota DPR RI, Dede Yusuf, mantan Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Asisten Daerah Bidang Ekbang Provinsi Jabar Denny Juanda, Wakil Ketua DPRD Jabar Irfan Suryanegara, mantan Kapolri Timur Pradopo dan lain-lain. 

Sedangkan dari kalangan artis, yang hadir di antaranya Inggrid Kansil, Vena Meinda dan lain-lain. Acara sidang Penganugerahan Doktor itu, dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement