Rabu 16 Dec 2015 18:38 WIB

Ribuan Anak Ramaikan Gebyar PAUD Kota Bogor 2015

Rep: C34/ Red: Winda Destiana Putri
Paud
Foto: Republika/Yasin Habibi
Paud

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Sebanyak 3.500 siswa siswi PAUD, Raudhatul Athfal, TK, dan Kelompok Bermain se-Kota Bogor memadati lapangan GOR Pajajaran Kota Bogor, Rabu (16/12).

Mengenakan beragam pakaian tradisional serta busana kreasi lainnya, anak-anak balita itu terlihat bersemangat dan ceria mengikuti acara Gebyar PAUD Kota Bogor Tahun 2015.

Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman yang membuka acara tersebut berpesan agar anak-anak diberi kebebasan untuk mengembangkan sel-sel motoriknya. Caranya, dengan bermain sambil belajar atau belajar sambil bermain.

"Di masa emasnya, anak-anak jangan terlalu dipaksa untuk meraih sesuatu yang dapat menghambat perkembangan sel-sel motoriknya," ujar Usmar.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor Edgar Suratman menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan upaya membentuk anak yang kreatif, sehat, cerdas, ceria, dan berakhlak mulia. Bagaimanapun, ujarnya, anak-anak tersebut akan menjadi generasi penerus bangsa.

"Kita berharap, anak-anak ini bisa tumbuh menjadi cikal bakal insan paripurna," kata Edgar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement