Rabu 14 Oct 2015 09:10 WIB

Megawati Dianggap Presiden RI, Ini Klarifikasi KBRI Seoul

Spanduk selamat datang untuk Megawati Soekarnoputri di Busan.
Foto: KBRI
Spanduk selamat datang untuk Megawati Soekarnoputri di Busan.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Ketua Umum PDIP sekaligus presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke Busan, Korea Selatan pada 18 Oktober. Untuk itu, warga Indonesia di sana membuat spanduk sambutan selamat datang.

Sayangnya, spanduk tersebut tertulis 'Selamat Datang Ibu Presiden Megawati Soekarnoputri di Busan Indonesia Center'. Hal itu menjadi kontroversi lantaran menjadi perdebatan di media sosial. Banyak pihak yang mempertanyakan, lantaran saat ini presiden RI adalah Jokowi, bukan Megawati.

Mendapati kontroversi itu, pihak Kedutaan Besar RI (KBRI) Seoul membuat klarifikasi yang dibuat pada 12 Oktober kemarin. Berikut isinya:

1. Spanduk dibuat oleh Warga Negara Korea yang merupakan pemilik gedung yang dinamakan Busan Indonesia Center (BIC) tanpa berkonsultasi dengan KBRI Seoul.

2. KBRI Seoul menyewa sepetak ruangan di gedung BIC untuk pelayanan kekonsuleran.

3. KBRI Seoul telah meminta pemilik gedung unutk memperbaiki spanduk tersebut dengan penyebutan Presiden RI ke-5.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement