Jumat 03 Jul 2015 14:42 WIB

Kapolri Optimistis Anggotanya Lolos Seleksi Capim KPK

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Esthi Maharani
Pansel KPK
Foto: Antara/Yudhi Mahatma
Pansel KPK

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Panitia seleksi calon pimpinan KPK telah resmi menutup pendaftaran. Tercatat, ratusan orang dengan berbagai latar belakang sudah mendaftar.

Kapolri Jenderal Badrodin Haiti optimis anggotanya lolos seleksi Capim KPK. Kelebihan yang dimiliki anggota polri merupakan pembeda dari calon lain.

"Kalau gak optimis gak usah daftar," ujar Badrodin, di Mabes Polri, Jumat (3/7).

Badrodin menjelaskan, anggota polri yang mendaftar sebagai Capim KPK sudah memiliki banyak pengalaman dalam penegakan hukum. Mereka juga punya keahlian di bidang penyidikan. Kemudian, anggota polri juga mudah untuk diajak bekerjasama.

Sejauh ini, terdapat enam anggota polri yang mendapatkan izin dari Kapolri untuk mendaftar Capim KPK. Namun, yang mendaftar dan tercatat di pansel KPK ada 19 anggota polri. 

Setelah resmi menutup pendaftaran capim KPK pada Jumat (3/7), selanjutnya akan mengumumkan nama-nama yang lolos seleksi administrasi akan dilaksanakan pada tanggal 4 Juli melalui jumpa pers dan di situs www.setneg.go.id.

Tanggapan masyarakat terhadap nama-nama yang lolos seleksi administrasi dibuka selama sebulan dari tanggal 4 juli hingga 3 Agustus 2015. Pansel akan sediakan halaman khusus di situs www.setneg.go.id untuk memberikan tanggapan agar dapat ditindaklanjuti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement