Jumat 02 Jan 2015 16:21 WIB

18 Jenazah Korban Air Asia Telah Dievakuasi di Lanud Iskandar

Personil dari Angkatan Udara Singapura membawa peralatan tiba di Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Kamis (1/1). Personel dari Angkatan Udara Singapura turut ambil bagian dalam pencarian pesawat AirAsia QZ8501 yang hilang sejak Minggu 28 Des
Foto: Agung Supriyanto/Republika
Personil dari Angkatan Udara Singapura membawa peralatan tiba di Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Kamis (1/1). Personel dari Angkatan Udara Singapura turut ambil bagian dalam pencarian pesawat AirAsia QZ8501 yang hilang sejak Minggu 28 Des

REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKA RAYA -- Sebanyak 18 jenazah korban Air Asia QZ 8501 sudah dievakuasi ke Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, sejak 31 Desember 2014 hingga 2 Januari 2015.

Yang terakhir adalah sebanyak empat jenazah korban kembali berhasil dievakuasi menggunakan helikopter UH60 Blackhawk US Navi milik Amerika Serikat melalui Bandara Lanud Iskandar pada Jumat Sore.

Apabila dijumlahkan sejak 31 Desember 2014 hingga 2 Januari 2015, maka jumlah korban yang telah di evakuasi sebanyak 18 orang.

Helikopter UH60 Blackhawk US Navi milik Amerika Serikat rencananya juga akan kembali melakukan evakuasi dari kapal USS Samson.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement