Selasa 30 Dec 2014 17:52 WIB

Tahun Baru, Bekasi Gelar Car Free Night

Rep: c79/ Red: Agung Sasongko
Car Free Day
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Car Free Day

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Pemerintah Kota Bekasi (Pemkot) Bekasi akan mengadakan Car Free Night (CFN) untuk menyambut perayaan malam tahun baru 2015. Hal itu disampaikan Walikota Bekasi, Rahmat Effendi, Selasa (30/12).

Pria yang akrab disapa Pepen ini mengatakan, secara teknis kegiatan CFN ini mirip dengan kegiatan Car Free Day (CFD) yang biasa diselenggarakan setiap hari Ahad. Bedanya, kegiatan CFN ini baru akan dimulai pukul 23.00 WIB sampai dengan selesai

"Rencananya kegiatan CFN ini akan berlangsung di Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan. Acara ini dilakukan untuk memberikan ruang kepada masyarakat yang ingin merayakan malam pergantian tahun," ujar Pepen saat dimintai keterangan.

Dalam rangkaian kegiatan CFN ini, terang Pepenm, juga akan diselenggarakan panggung hiburan. Namun, Pepen menghimbau kepada semua warganya yang merayakan tahun baru untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan selama acara brlangsung.

"Kami sudah menyiapkan segala fasilitas di Kota Bekasi ini untuk menyambut tahun baru. Jadi tidak perlu merayakan di luar daerah seperti Jakarta karena hanya akan menimbulkan kemacetan di sana nantinya," kata Pepen menambahkan

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement