Jumat 14 Nov 2014 16:02 WIB

SBY Bakal Jadi Ketum Demokrat Lagi?

Rep: c89/ Red: Mansyur Faqih
Susilo Bambang Yudhoyono
Foto: Republika
Susilo Bambang Yudhoyono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Agus Hermanto mengisyaratkan pengaruh Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di partainya masih sangat kuat. Menurutnya semua kader, bahkan masyarakat Indonesia, masih menginginkan SBY memimpin partai berlambang bintang mercy tersebut.

"Kalau rasanya bukan hanya kader, masyarakat Indonesia juga menginginkan Bapak (SBY) memegang tampuk pimpinan partai,"ujarnya di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (14/11).

Ia menceritakan, banyak suara yang mendukung mantan orang nomor satu tersebut. "Kalau saya ke daerah-daerah banyak simpatisan yang menginginkan beliau memegang lagi (ketum Demokrat), insya Allah Demokrat kembali seperti 2009," kata dia.

Namun, ia tak masalah jika ada pendiri partai yang mendukung sejumlah kader muda menjadi calon ketum. Karena, Demokrat merupakan partai demokratis dan transparan. 

Saat ini, kata dia, ada wacana kalau Demokrat akan menggelar kongres untuk memilih ketua umum pada 2015. Kemudian, muncul kabar kalau beberapa kader muda akan ikut mencalonkan diri. 

"Kita jangan lihat secara negatif. Makin banyak orang, jadi banyak pilihan," ungkapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement