Senin 20 Oct 2014 10:32 WIB

Hei Jokowi, Selesai Dilantik, Jangan Lupa Perhatikan Rakyat Ya!

Rep: C67/ Red: Erdy Nasrul
Presiden terpilih Joko Widodo (tengah) bersama Isteri Ny. Iriana (kedua kanan), anak sulung Gibran Rakabuming Raka (kanan), anak kedua Kahiyang Ayu (kiri) dan anak bungsu Kaesang Pangarep (kedua kiri) menemui wartawan sebelum menuju Gedung MPR di Rumah Din
Foto: antara
Presiden terpilih Joko Widodo (tengah) bersama Isteri Ny. Iriana (kedua kanan), anak sulung Gibran Rakabuming Raka (kanan), anak kedua Kahiyang Ayu (kiri) dan anak bungsu Kaesang Pangarep (kedua kiri) menemui wartawan sebelum menuju Gedung MPR di Rumah Din

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA—Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla(JK) segera akan dilantik Sabtu (20/10). Jokowi-Jk akan menggantikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Budieono.

Sutarni, penjual sayur di Pasar Demangan, Yogyakarta mengharapkan Indonesia lebih maju. Selain itu, Sutarni juga berharap, Jokowi-JK memperhatikan nasib rakyat kecil.

“saya kan pedagang kecil jadi, harapannya  Cuma itu saja,”ujar Sutarni, Senin (20/10) kepada Republika.

Harapan besar juga disampaikan Mimin, penjual kebutuhan pokok di Pasar Demangan, Yogyakarta kepada Republika, Senin (20/10). Mimin mengharapkan kepada Jokowi-Jk agar menepati janji selama kampanye.

Sebagai pedagang kebutuhan pokok, Mimin, mengharapakan pemerintah baru menjaga kestabilan harga. Sehingga, kata Mimin, tidak berdampak buruk ke para pedagang di pasaran.

“intinya meningkatkan kesejahteraan rakyat kecil,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement