Sabtu 16 Aug 2014 04:30 WIB

Wow, Anggaran Perayaan HUT RI di Istana Negara Sebesar Rp 11,3 M?

Sejumlah pekerja memasang lampu hias untuk peringatan HUT RI ke 67 di depan Istana Negara, Jakarta, Selasa (14/8).
Foto: ANTARA
Sejumlah pekerja memasang lampu hias untuk peringatan HUT RI ke 67 di depan Istana Negara, Jakarta, Selasa (14/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Indonesia akan memperingati perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaannya yang ke-69 tahun pada 17 Agustus 2014 ini. Namun perayaannya di Istana Negara ini rupanya memakan anggaran yang sangat besar yaitu sebesar Rp 11,3 miliar.

Hal ini diungkap wartawan Ulin Yusron melalui akun Twitter pribadinya, @ulinyusron. Saat ada follower-nya yang bertanya dari aman data anggaran perayaan HUT RI di Istana Negara tersebut, Ulin mengatakan agar mengecek data tersebut ke LSM Fitra (Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran).

Ia pun memaparkan rincian anggaran besar untuk perayaan tersebut. Anggaran pemasangan tenda dan pendirian panggung di lingkungan Sekretariat Presiden sebesar Rp 1.595.000.000. Kemudian untuk sewa pemakaian AC standing floor, misting fan, coolling fan, CCTV dan camera shooting sebesar Rp 1,5 miliar.

Anggaran sebesar Rp 278.983.353 untuk pengadaan barang cetakan, Rp 250.000.000 untuk pengadaan ATK, Rp 1.850.000.000 untuk pengadaan souvenir serta anggaran paling besar adalah Rp 2.538.558.000 untuk pekerjaan sewa tenda, termasuk plampang, kursi dan peralatan.

Selain itu Rp 875.000.000 untuk nama lelang pekerjaan sewa tenda untuk resepsi kenegaraan di halaman tengah Istana, Rp 1.020.800.000 untuk pengadaan pakaian sipil lengkap, Rp 259.315.000 untuk pengadaan bendera dan umbul-umbul, Rp 255.000.000 untuk sewa kendaraan bus, box dan kontainer serta Rp 896.429.000 untuk pemasangan dan pembongkarana dekorasi rangkaian bunga dan tanaman hias. Total anggaran yang dikeluarkan yaitu sebesar Rp 11.319.085.000.

"Perhatikan anggaran tiap item . Bayangkan tiap item itu barangnya model apa coba?" kata Ulin. "Foya-foya ini harus segera berakhir. Wajib Revolusi Mental," tegasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement