Sabtu 26 Apr 2014 19:38 WIB

Pedagang Pasar Senen Butuh Kios Darurat Sebelum Ramadhan

  Suasana kebakaran yang melanda Pasar Senen, Jakarta Pusat, Jumat (25/4).  (Republika/Rakhmawaty La'lang)
Suasana kebakaran yang melanda Pasar Senen, Jakarta Pusat, Jumat (25/4). (Republika/Rakhmawaty La'lang)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pedagang Pasar Senen, Jakarta, meminta pembangunan kios pasar darurat untuk korban kebakaran di Blok III dapat dipercepat atau kurang dari tiga bulan.

"Kalau dibangun tiga bulan lagi, apa kami mau puasa selama tiga bulan? Bagaimana kami cari makan?" kata Warsi, pemilik toko kancing di lantai 2 Blok III Pasar Senen ketika ditemui Antara di Jakarta, Sabtu.

Warsi mengharapkan pembangunan kios darurat paling tidak selesai kurang dari sebulan karena para pedagang harus segera memulai kembali usaha mereka.

"Sejak kemarin sampai saat ini saya belum mendengar atau mengetahui kabar apapun dari Pemprov DKI," kata Warsi.

Pedagang kaos dan kain di Blok III Pasar Senen, Rasdi, juga meminta pembangunan kios darurat dapat selesai kurang dari sebulan menyusul awal bulan puasa Ramadhan pada Juni.

"Bantuan yang kami harapkan ya kios itu, agar segera jualan kembali," kata Rasdi.

Pendapat senada disampaikan Goleh, penjual kain dan bahan pakaian Pasar Senen, yang menginginkan segera berjualan sebelum bulan Ramadhan.

"Biasanya sebelum puasa, pasar ini sudah ramai dengan pembeli. Kalau bisa dibangunnya sebulan lagi," kata Goleh.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement