Kamis 16 Jan 2014 08:00 WIB

Penjual Kopi Ditemukan Tewas di Tol Cakung

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Citra Listya Rini
Penemuan mayat (ilustrasi)
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Penemuan mayat (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wahyudi (26 tahun) yang berprofesi sebagai penjual kopi keliling menjadi korban tabrak lari di Tol Cakung, Rabu (15/1) sekitar pukul 20.35 WIB.

Kanit Laka Polres Jakarta Timur, AKP Agung Budi Leksono mengatakan, lokasi tepatnya di Tol Cakung Timur dari arah Jakarta menuju Tanjung Priok, KM 53.600 Jalur B Selatan.

Agung menjelaskan awal kejadian ketika korban berjalan di jalan tol tersebut tiba-tiba jatuh dan tergeletak di jalan tol. ''(Korban) ditolong rekannya diduga tertabrak kendaraan truk juga, mereka berdua sedang berjualan kopi,'' katanya di Jakarta, Kamis (16/1).

Polisi yang datang ke lokasi kejadian langsung menyisir. Korban meninggal di lokasi kejadian dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.

Korban merupakan warga Wonorejo RT 2 RW 10 Desa Kingkang, Wonosari, klaten, Jawa Tengah. Sejumlah saksi sudah diperiksa pihak kepolisian.

Termasuk Wisnu Arista Andriadi (26 tahun) pengemudi asal Cakung, Jakarta Timur yang kebetulan melihat korban tewas di lokasi kejadian sebelum polisi datang. ''Kita masih mencari truk yang menabrak, serta olah TKP,'' kata Agung.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement