Ahad 10 Nov 2013 07:11 WIB

Halte Grogol Berganti Nama Jadi Halte 12 Mei Reformasi

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Heri Ruslan
 Halte Busway. (Republika/Prayogi)
Halte Busway. (Republika/Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Halte Bus TransJakarta Grogol akan berganti nama menjadi Halte 12 Mei Reformasi. Penggantian nama tersebut bertujuan untuk mengenang peristiwa reformasi yang terjadi pada 12 Mei 1998.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama diagendakan akan meresmikan penggantian nama halte yang berada di depan Universitas Trisakti tersebut. Acara peresmian akan dilangsungkan mulai pukul 08.30 WIB.

Selain melakukan peresmian penggantian nama halte, wakil gubernur yang akrab disapa Ahok itu juga diagendakan akan melakukan groundbreaking atau peletakan batu pertama untuk pembangunan taman 12 Mei Reformasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement