Kamis 29 Aug 2013 11:45 WIB

Pastika-Sudikerta Dilantik Jadi Gubernur-Wagub Bali

Rep: Ahmad Baraas/ Red: Karta Raharja Ucu
Pasangan I Ketut Sudikerta dan Made Mangku Pastika
Foto: beritabali
Pasangan I Ketut Sudikerta dan Made Mangku Pastika

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Menteri Dalam Negeri, Gamawan Fauzi atas nama Presiden melantik Made Mangku Pastika-Ketut Sudikerta sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Bali periode 2013-2018. Pelantikan berlangsung, Kamis (29/9), dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Bali.

Sidang dipimpin Ketua DPRD Bali, AA Ngurah Oka Ratmadi, didampingi para wakil ketua dewan. Hadir dalam acara itu sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II, Sekjen DPP Partai Demokrat Edi Baskoro, Ketua Fraksi Golkar DPR Setya Novianto, anggota DPD RI asal Bali.

Pelantikan dijadwalkan 09.00 WITA, namun baru dimulai sekitar 09.20 WITA. Sebelum dilantik, Pastika-Sudikerta disumpah menurut ajaran agama Hindu. "Ini adalah hasil pemilihan rakyat Bali, yang harus didukung," kata Ratmadi.

Kepada Pastika-Sudikerta, Ratmadi berharap agar keduanya segera merealisasikan janji-janji, serta visi dan messsinya saat berkampanye. Rakyat Bali katanya, menunggu realisasi dari apa yang pernah disampaikan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement