Senin 08 Jul 2013 23:35 WIB

Instruktur Nasional Siap Sosialisasikan Kurikulum 2013

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Mansyur Faqih
Muhammad Nuh
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Muhammad Nuh

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kemendikbud terus melakukan persiapan Kurikulum 2013 yang akan diterapkan secara bertahap mulai 15 Juli 2013. Sejumlah instruktur nasional yang bertugas mensosialisasikan Kurikulum 2013 juga sudah selesai dilatih. 

Mendikbud Mumammad Nuh mengatakan, dalam pelatihan tersebut, semua instruktur nasional mengikuti pre-test dan post-test untuk mengetahui kemampuan mereka memahami Kurikulum 2013. "Sebelum kita berikan pelatihan, pemahaman peserta tentang rasionalitas kurikulum nilainya rata-rata 49,22. Setelah dijelaskan, nilainya naik menjadi rata-rata 71,19," ujarnya di Kemendikbud, Senin (8/7).

Namun, kata dia, dari 544 peserta pelatihan instruktur nasional, hanya 409 orang yang dinyatakan mampu untuk mengajar guru inti. Kementerian memang menyaratkan, instruktur nasional harus memiliki nilai 80. Dengan standar tersebut, diharapkan mereka sudah memiliki bekal yang cukup ketika mensosialisasikan Kurikulum 2013.

Para peserta pelatihan instruktur nasional ini berasal dari kalangan dosen dan kepala sekolah berprestasi. Setelah diberikan pelatihan, mereka akan mentransfer ilmu yang didapat kepada guru inti. Selanjutnya, guru inti akan mengajarkan kembali pada guru sasaran.

 

Kemendikbud akan menerapkan Kurikulum 2013 secara bertahap mulai tahun ajaran baru ini. Sebanyak 6.300 sekolah di seluruh Indonesia yang memenuhi kriteria akan dijadikan sampel penerapan kurikulum baru itu. Sementara, jenjang pendidikan yang akan dijadikan uji coba penerapan Kurikulum 2013 yaitu kelas I, IV, VII dan X. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement