Selasa 04 Jun 2013 16:51 WIB

Aher Akan Hadiri Konser Kolosal Angklung Udjo di Cina

Rep: Lingga Permesti/ Red: Citra Listya Rini
Ahmad Heryawan
Foto: Antara/Fahrul Jayadiputra
Ahmad Heryawan

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Setelah berhasil tercatat di The World Guiness Book of the Record dalam memainkan angklung secara ensamble di Amerika Serikat (AS) tahun 2011 lalu, Saung Angklung Udjo akan memecahkan rekor baru di Cina.

Sebanyak 10 ribu angklung bakal dimainkan di Tembok Besar Cina pada Ahad (9/6) mendatang. Konser kolosal angklung ini akan dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan alias Aher.

Kepala Biro Humas, Umum dan Protokol Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat, Rudy Gandakusumah mengatakan kedatangan Aher dalam konser kolosal angklung itu sebagai bentuk apresiasi dan kebanggaan terhadap alat musik bambu ini. 

"Sebagai bentuk apresiasi karena angklung berasal dari wilayah Jawa Barat," kata Rudy saat dihubungi Republika, Selasa (4/6).

Ia menyampaikan angklung sudah tercatat sebagai warisan budaya. Dengan demikian, kehadiran Aher akan menjadi dukungan tersendiri dalam pelestarian angklung. 

Secara terpisah, Direktur Utama Saung Angklung Udjo, Taufik Hidayat mengatakan berbagai persiapan telah dilakukan. Sekitar 40 orang dari Indonesia akan terlibat dalam kemeriahan pesta kolosal angklung tersebut. 

Taufik membocorkan selama konser Saung Angklung Udjo akan memainkan tujuh lagu, baik lagu Indonesia maupun Cina. "Lagu seperti `Ayo Mama` dari Indonesia atau `Yue Liang Dai Biao Wo De Xin` lagu dari Cina akan dimainkan.

Hajatan besar Saung Angklung Udjo ini juga difasilitasi oleh Perhimpunan Persahabatan Indonesia Tiongkok (PPIT) dan Badan Promosi Pariwisata Jawa Barat. Nantinya, konser kolosal ini akan dimainkan oleh pelajar, mahasiswa serta masyarakat Cina. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement