Senin 22 Apr 2013 23:55 WIB

PAN: Kuota Perempuan Kami Paling Banyak

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Mansyur Faqih

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Amanat Nasional (PAN) menyerahkan daftar caleg sementara (DCS) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Senin (22/4). Berkas caleg PAN diantar oleh banyak kader perempuan, termasuk atlet nasional Yayuk Basuki.

Ketua DPP PAN Bara Hasibuan mengatakan, penyerahan berkas pada hari terakhir ini disebabkan partai harus menyelesaikan masalah administratif untuk mencari bakal caleg terbaik. Ternyata, proses seleksi di internal memang lebih lama dibandingkan dengan apa yang diperkirakan. 

Hal itu dilakukan agar meraih hasil optimal. "Itu semua karena kita ingin menampilkan caleg-caleg yang berkualitas," kata Bara dalam siaran persnya.

PAN pun, lanjutnya, siap bertarung melawan partai lain di pemilu 2014. DCS yang diserahkan ke KPU juga semakin membuktikan bahwa PAN adalah partai terbuka.

"Soal DCS ini juga menunjukkan komitmen PAN sebagai partai terbuka, contohnya di daerah yang berbasis umat kristiani, mayoritas calegnya dari tokoh-tokoh Kristen," ujarnya.

Sementara, Wakil Ketua Umum PAN Dradjad Wibowo mengatakan, berupaya menonjolkan caleg perempuan di beberapa daerah pemilihan potensial. Drajat menyebut, PAN memaksimalkan batas maksimal penyerahan 560 DCS, yang 208 orang (37 persen) merupakan caleg perempuan.

"Kuota perempuan kita sepertinya paling banyak, dan kita menempatkan banyak caleg di nomor urut 1," kata Dradjad. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement