Selasa 12 Mar 2013 20:37 WIB

Dapat Hibah Lahan Buat Mapolres Baru OKU, Wakapolri: Terima Kasih

Rep: Maspril Aries/ Red: Citra Listya Rini
Kantor Mapolres OKU Dibakar Tentara
Foto: ist
Kantor Mapolres OKU Dibakar Tentara

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG  -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ulu (OKU) memberikan hibah sebidang lahan seluas 4,5 hektare untuk pendirian Mapolres OKU yang baru. Nantinya, lokasi baru Mapolres OKU berada di Batukuning, Kecamatan Baturaja Barat, Sumatra Selatan. 

Pemberian hibah lahan tersebut menyusul insiden pembakaran dan penyerangan Mapolres OKU yang dilakukan sekelompok anggota TNI dari Batalyon Armed 76/15 pada pekan lalu. 

Mewakili kesatuan Polri, Wakil Kepala Polri (Wakapolri) Komisaris Jenderal Polisi Nanan Soekarna mengucapkan terima kasih atas pemberian hibah lahan dari Pemkak OKU.

"Polri berterima kasih bantuan hibah dari Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu. Namun, kami tidak bisa begitu saja langsung pindah untuk pembangunan Mapolres baru," kata Nanan di Mapolres OKU, Selasa (12/3).

Nanan menjelaskan untuk memindahkan mapolres haruslah mengikuti aturan yang berlaku. Termasuk juga meninjau ulang akan dikemanakan gedung lama Mapolres OKU jika benar dipindah ke tempat lain. 

Selain itu, kata Nanan, Polri juga akan melihat dulu seperti apa lahan hibah dari Pemkab OKU tersebut. Pasalnya, Polri tidak ingin nantinya bermasalah di kemudian hari. 

"Polisi yang repot jika terjadi sengketa," ujar Nanan.

Nanan menegaskan pembangunan Mapolres OKU baru bakal segera dilakukan. Rencana pembangunan tersebut harus menjalani proses pengajuan pendanaan terlebih dahulu. 

Relokasi atau pemindahan Mapolres baru ke lokasi di Kecamatan Baturaja Barat karena terkait lokasi Mapolres OKU saat ini di Jl S Parman, Baturaja dinilai sudah kurang layak lagi yang berada di tengah kota dan luas lahannya yang sempit. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement