Rabu 26 Dec 2012 18:45 WIB

8 Tahun Tsunami, Ribuan Warga Ziarahi Kuburan Massal

 Warga berdoa bersama di kuburan massal korban tsunami Ulee Lheu, Banda Aceh, Rabu (26/12). (Antara/Irwansyah Putra)
Warga berdoa bersama di kuburan massal korban tsunami Ulee Lheu, Banda Aceh, Rabu (26/12). (Antara/Irwansyah Putra)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH -- Bertepatan dengan delapan tahunnya musibah Tsunami yang melanda Banda Aceh, ribuan warga dari berbagai daerah berziarah di kuburan massal korban tsunami di Gampong (desa) Siron, Kecamatan Ingin Jaya, Kabupaten Aceh Besar, dan Ulee Lheu Banda Aceh.

Sejak pagi hingga sore, warga silih berganti berziarah di dua lokasi kuburan massal tersebut.

Kuburan massal Siron di Jalan Bandara Sultan Iskandar Muda, terdapat sekitar 46.718 jiwa para syuhada dikebumikan dan kuburan massal Ulee Lheue dikuburkannya 14.000 lebih korban tsunami.

"Setiap teringat dengan dua anak, suami, ibu dan adik perempuan yang menjadi korban tsunami, saya selalu berziarah ke kuburan massal kadang di Siron atau Ulele," kata Nurbaiani (47) sambil menghapus tetesan air matanya.

Bencana yang meluluhlantakan kawasan pesisir delapan tahun silam itu masih terngiang benar dalam ingatannya.

"Pada hari-hari tertentu seperti bulan puasa, hari raya dan 26 Desember, ingatan kepada anak, ibu dan suami sangat sulit dilupakan, saya terus berupaya tabah dan tawakal," kata mantan warga Kampung Jawa Kecamatan Kuta Raja Banda Aceh itu.

Selain warga, Pemerintah Kota Banda Aceh juga menggelar doa bersama yang diikuti Wakil Walikota Hj Illiza Sa'aduddin Djamal beserta seluruh kepala Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) di kuburan massal Ulee Lheu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement