Jumat 18 Nov 2011 17:01 WIB

FPKS Gelar Rapat Kerja untuk Matangkan Reformasi Parlemen

Jajaran pimpinan FPKS DPR pada pembukaan rapat kerja di Lembanng, Bandung, Jumat (18/11).
Foto: Dok. Humas FPKS DPR
Jajaran pimpinan FPKS DPR pada pembukaan rapat kerja di Lembanng, Bandung, Jumat (18/11).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG - Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) DPR RI menggelar rapat kerja (raker) untuk menyiapkan program kerja fraksi tahun 2012. Sekretaris FPKS, Abdul Hakim, mengatakan salah satu agenda penting dalam raker tiga hari mulai Jumat (18/11) di Lembang, Bandung, ini yaitu mematangkan konsep Reformasi Parlemen.

Ia mengatakan sorotan negatif publik terhadap lembaga DPR tidak boleh disikapi defensif, namun dijawab dengan upaya-upaya mereformasi Parlemen agar lebih aspiratif dan produktif dalam kerja-kerjanya.

Menurut Hakim, pemilu di era reformasi yang demokratis ternyata tidak diikuti dengan perubahan mendasar dalam struktur alat kelengkapan Dewan. "PKS akan mengusulkan struktur dewan berbasis fungsi, yaitu legislasi, anggaran dan pengawasan," ujar anggota FPKS dari dapil Lampung I ini melalui rilis.

Ketua FPKS DPR, Mustafa Kamal, pada pembukaan raker meminta seluruh anggota fraksi mencurahkan seluruh karya dan pikiran untuk memperjuangkan nilai-nilai partai dakwah serta amanah rakyat Indonesia yang telah mempercayakan PKS di DPR.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement