Rabu 18 May 2011 10:49 WIB

Golkar: Partai Demokrat Semoga Baik-Baik Saja

Rep: Esthi Maharani / Red: Didi Purwadi
Ketua DPP Partai Golkar, Priyo Budi Santoso
Foto: Republika
Ketua DPP Partai Golkar, Priyo Budi Santoso

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Kasus suap sesmenpora yang dikaitkan dengan Partai Demokrat (PD) terus bergulir. Melihat hal ini, Ketua DPP Partai Golkar, Priyo Budi Santoso, mengaku tak enak jika harus mengomentari kasus yang terjadi pada partai tersebut.

“Hanya saya agak tidak enak hati, musibah itu sedang terjadi di PD. Saya berharap mereka baik-baik saja,” kata Priyo saat ditemui wartawan pada Rabu (18/5).

Ia lebih memilih untuk membiarkan mekanisme berjalan. Menurutnya, tak ada seorang pun yang kebal terhadap hukum, termasuk anggota dewan hingga pimpinan. Kalaupun diperiksa di badan kehormatan, itu pun akan dipengaruhi perlu atau tidaknya Badan Kehormatan itu memeriksa yang bersangkutan.

Kasus suap Sesmenpora menyeret dua nama kader PD yakni M Nazaruddin dan Angelina Sondakh. Sampai saat ini belum ada keputusan resmi mengenai nasib keduanya karena masih dalam proses klarifikasi di tingkat Dewan Kehormatan PD. Namun, santer diberitakan bahwa Dewan Kehormatan PD sudah memberikan dua pilihan yakni mengundurkan diri atau dipecat.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement