REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Angelina Sondakh dan Mindo Rosalina Manulang, Rabu (29/2), akan dikonfrontir dengan terdakwa M Nazaruddin pada sidang lanjutan kasus suap wisma atlet SEA Games di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta.
Nazaruddin berharap Angelina dan Rosalina memberikan keterangan yang jujur pada persidangan itu. "Saya berharap mereka berdua bicara jujur. Katakan saja apa yang mereka ketahui. Tidak usah direkayasa," kata Nazaruddin sebelum sidang dimulai di pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (29/2).
Di tempat yang sama, Angelina Sondakh mengaku siap untuk dikonfontir dengan Rosalina "Siap, kita ikuti saja persidangannya," kata Angelina.
Angelina tiba lebih dulu dari Nazaruddin. Ia yang mengenakan kemeja putih lengan panjang dan celana berwarna hitam itu tiba sekitar pukul 8.15 WIB dengan didampingi oleh adik iparnya Muji Massaid beserta beberapa pengawalnya.
Rosalina sendiri yang dijadwalkan akan dikonfrontasi dengan Angie belum hadir di Persidangan. Ini merupakan kali keduanya Angelina menyambangi Pengadilan Tipikor. Sebelumnya pada pertengahan bulan lalu ia pun sudah sempat memberikan kesaksian untuk Nazaruddin.
Dalam kesaksian tersebut, ia berulang kali menegaskan kalau tidak pernah berhubbungan dengan Rosalina melalui pesan singkat Blackberry. Ia berdalih baru memiliki telepon genggam berjenis blackberry pada akhir tahun 2010. Lantaran hal tersebut majelis hakim pun memutuskan untuk melakukan konfrontasi antara keduanya pada persidangaan hari ini.