Selasa 08 Mar 2011 11:18 WIB

Sore Ini, SBY Akan Bertemu Ical

Agung Laksono
Foto: Panca/republika
Agung Laksono

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Agung Laksono, memastikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie, di komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (8/3).

"Ya, nanti siang. Pak Ical dengan Pak SBY saja selaku ketua koalisi," kata Agung yang juga Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat ketika ditemui wartawan di komplek Istana Kepresidenan.

Agung menjelaskan pertemuan itu hanya akan dihadiri oleh Presiden Yudhoyono dan Aburizal Bakrie. Pertemuan tersebut tidak dihadiri petinggi Partai Golkar lainnya.

Dia tidak menyebut secara pasti pukul berapa pertemuan itu akan dilaksanakan. Namun, dia tidak membantah ketika ditanya apakah pertemuan akan dilaksanakan pukul 16.00 WIB. "Tentu tidak jauh dari isu yang menghangat sekarang. Soal koalisi dan kabinet. Tapi, apa isinya saya tidak tahu sama sekali," kata Agung tentang substansi pertemuan Yudhoyono dan Aburizal.

 

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement